ScribeFire

Test posting pake ScribeFire

ScribeFire bukanlah peranti lunak yang “berdiri” sendiri, melainkan merupakan sebuah ektensi yang dapat disematkan ke dalam browser. Browser yang didukung adalah Chrome, Firefox, Opera, dan Safari. Mengingat hampir semua browser tersebut – kecuali Safari – terdapat juga pada platform Linux, maka ScribeFire juga bisa berjalan di Linux.

Untuk melakukan instalasi ScribeFire, silakan kunjungi situs resminya di www.scribefire.com dan pilihlah paket ekstensi yang sesuai dengan browser yang Anda gunakan.

Yang sedikit disayangkan, “perilaku” ekstensi ini sedikit beda untuk browser yang berbeda. Pada browser Chrome, ScribeFire diaktifkan dengan mengklik tombol ScribeFire yang terletak di sebelah kanan kotak input address. Lalu setelah aktif, klik Add a New Blog untuk mengelola akun blog Anda.

Sedangkan pada Firefox, ScribeFire diaktifkan dengan menekan tombol F8 atau mengklik menu Tools > ScribeFire. Bila dijalankan untuk pertama kalinya, ScribeFire akan langsung meminta Anda untuk menambahkan akun blog terlebih dahulu.

Langkah-langkah untuk menentukan akun blog-pun berbeda. Tetapi yang jelas, Anda akan diminta untuk memasukkan informasi mengenai URL, username, dan password yang digunakan untuk mengakses blog Anda.

ScribeFire yang berjalan di atas Chrome juga memiliki sebuah keunikan. Bila Anda memiliki beberapa blog sekaligus di penyedia blog WordPress (sepanjang dikelola oleh satu akun email saja), seluruh akun blog tersebut akan langsung muncul saat Anda menambahkan satu saja akun blog WordPress Anda.

No comments

Powered by Blogger.